Senin, 02 April 2012

LOKASI TERBAIK JUALAN KENTANG ULIR SPIRAL POTATO

HINDARI JUALAN DI MALL Kalau Perlu
- Omsetnya....????? Bingung. Kadang bagus...Seringkali.....
- Banyak biaya pendukung (perawatan, sewa tempat, karyawan, dll)
- Harga jual sama saja (8000-10000).
Boleh saja buka di Mall tapi didukung unit mobile (kesana-kemari jualannya).

Hal tersebut setelah saya adakan riset dan bertanya ke counter-counter yang ada (Sejak awal 2010). Kalaupun ramai itu hanya berjalan di bulan-bulan pertama... selanjutnya grafik penjualan melorot drastis.


Sewa tempatnya saja bisa berjuta-juta. Belum lagi shif pegawainya. Biasa buka Jam 9-21. Itu berarti Long shif atau ada 2 shif. Biaya perawatan area yang diterapkan oleh pengelola gedung lumayan mahal. Tampilan Booth juga harus bagus (mahal bikinnya). Pengunjung Mall hampir 70% adalah reguler (itu-itu saja). Lama-lama mereka bisa bosan juga khan.

LOKASI TERBAIK JUALAN KENTANG ULIR
1. Area Car Free Day (Olah Raga Pagi)
2. Bazar/Pameran
3. Event-event
4. Sekolah-sekolah (via kantin atau dagang di depan sekolah)
5. Objek Wisata

Pilih lokasi yang pengunjungnya selalu baru, jangan itu-itu saja. Biasanya ya di Objek Wisata atau area Olah Raga Pagi (Hr Minggu) dan juga Pameran/Bazar

CARANYA...
1. Memasaknya langsung di lokasi
2. Memasak di rumah...kemudian dikirim ke tempat penjualan (dikemas plastik).

KESIMPULAN...
Gapain juga jualan di Mall kalau harga jualnya cuma 8000-10000 saja. 
Lah wong di pinggir jalan (event Car Free Day) saja sudah laku dengan harga segitu walau seminggu sekali.

JEMPUT BOLA...
Orang kalau ke Mal harus niat khan. Artinya sengaja mau ke Mall, lagian golongan menengah keatas.
Nah..kita yang datangai mereka di "lapangan"... jemput bola istilahnya. Banyak potensi pasar disana yang tidak dilirik oleh pengusaha yang di Mall.

PENGUSAHA YANG PINTAR ITU....
1. Dapat membaca peluang pasar
2. Dapat menciptakan pasar
3. Dapat membuka kesempatan kerja bagi siapapun juga
4. Dapat menerapkan dan menjalankan prinsip ekonomi (modal kecil untung besar)

CUKUP JUALAN SEMINGGU SEKALI SAJA (Jam 6 pagi -11 Siang). PAS HARI MINGGU DI AREA CAR FREE DAY ATAU LAINNYA YANG RAMAI. LIHAT DAN RASAKAN  POTENSI PASAR YANG ADA.